Ada Ancaman Virus Corona, Persib Bandung Rela Kalau Harus Main Tertutup

Kamis, 28 September 2023

Arenabola.id – Dunia lapangan hijau tak luput dari ancaman virus corona atau Covid-19. Persib Bandung siap bermain di Shopee Liga 1 2020 tanpa penonton?

Akibat virus Corona pertandingan-pertandingan di Liga Thailand dan Liga Vietnam ada yang ditunda. Hal itu dilakukan untuk mencegah penyebaran wabah yang telah menelan nyawa ribuan orang itu di seluruh dunia.

Di Eropa, beberapa pertandingan, utamanya di Italia digelar tanpa penonton. Sementara bigmatch di pekan kedua Shopee Liga 1 2020, Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya, juga harus ditunda.

Terus bagaimana respon Persib terkait hal ini? Pelatih Persib Robert Rene Alberts tak keberatan jika harus melakoni laga tanpa penonton jika diperlukan, menurutnya keselamatan banyak orang lebih penting.

“Di Eropa juga (pertandingan) tetap berjalan meski tanpa penonton, di Thailand juga sudah ditetapkan tanpa penonton. Saya pikir keselamatan menjadi hal nomor satu untuk dipikirkan,” kata Robert usai sesi latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung.

Juru taktik asal Belanda itu tak keberatan jika pemerintah membuat regulasi yang bisa berdampak kepada kompetisi. Menurutnya, berkumpulnya banyak orang di dalam suatu tempat, berpotensi menjadi momentum penyebaran virus.

“Bagi saya pribadi, kesehatan dan hidup saya lebih penting dari sekedar menempatkan diri dalam situasi yang beresiko. Saya masih ingin hidup untuk 20 tahun ke depan setidaknya,” katanya

Pendapat itu diamini Kapten tim Persib, Supardi Nasir, pemain asal Riau itu akan mendukung apapun kebijakan yang berhubungan dengan penanggulangan virus Corona.

“Setiap keputusan yang diputuskan oleh pemerintah kita itu pasti untuk kebaikan kita bersama. Kita harus dukung. Karena ini bukan masalah yang sepele, ini masalah yang serius,” kata Supardi.

Persib menyambangi kandang Arema FC di pekan kedua Shopee Liga 1 2020. Duel itu berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Minggu (8/3).

Supardi mengaku tidak masalah apabila laga melawan Arema FC nanti digelar tanpa penonton. Karena baik ada penonton maupun tidak, menurutnya target Persib di kandang Arema adalah kemenangan.

“Pengaruh atau tidak bagi kami atau Arema ya tidak ada. Tetap, kami ada atau tidak ada penonton, misi kami sama,” kata pemain bernomor punggung 22 itu.

 

Lihat juga > Victor Igbonefo Tidak Permasalahankan ‘Kick-Off’ Musuh Arema FC Berubah

Hal Menarik Lainnya