Arenabola.id – Arema FC resmi menekan kontrak dengan Bruno Smith. Playmaker asal Brasil ini bergabung dengan Singo Edan selama satu musim.
Penandatanganan kontrak digelar di kantor Arema FC di Jalan Mayjen Panjaitan, Kota Malang, Rabu (21/10/2020).
“Bruno Smith resmi menjadi pemain Arema FC, setelah tanda tangan kontrak hari ini” ungkap media officer Arema FC, Sudarmaji, kepada wartawan, Rabu (21/10/2020).
Sebenarnya kesepakatan hitam di atas putih antara Arema FC dengan Bruno bisa dilakukan jauh hari. Namun rencana itu terpaksa tertunda, setelah hasil uji kesehatan menunjukkan Bruno dinyatakan positif COVID-19.
Setelah menjalani masa karantina selesai dan Bruno Smith sudah diperbolehkan kembali mengikuti latihan. Sampai akhirnya Arema FC memutuskan untuk merekrut Bruno.
Untuk durasi kontrak, Bruno Smith menjalin kerjasama dengan Arema FC selama kurun waktu satu musim. “Bruno Smith di kontrak selama satu musim” jelas Sudarmaji.