Arenabola.id- Casillas menyebut Cristiano Ronaldo bertekad dan bekerja keras untuk menjadi yang terbaik.
Mantan kiper Real Madrid, Iker Casillas, menyebut bahwa kesuksesan yang dinikmati Cristiano Ronaldo selama kariernya adalah lebih impresif ketimbang Lionel Messi.
Ronaldo, yang kini bermain untuk Juventus, dan Messi, yang tetap bertahan di Barcelona, meningkatkan standar sepakbola berkat kualitas individu mereka dalam lebih dari satu dekade terakhir.
Secara bersama-sama, keduanya mengumpulkan 11 Ballon d’Or. Selain itu, meraih banyak gelar di level klub dan memecahkan memecahkan sejumlah rekor individual.
Hingga kini, masih muncul pertanyaan siapa yang lebih baik di antara keduanya? Bagi Casillas, Ronaldo lebih dipilih ketimbang Messi.
Casillas pernah bermain bareng Ronaldo di Santiago Bernabeu selama enam tahun sebelum kiper berusia 39 tahun itu mengambil keputusan yang sulit untuk meninggalkan jejak kuatnya di Madrid dan pindah ke Porto pada 2015.
Mungkin karena atas dasar itu, dengan pengalaman bermain lama bareng Ronaldo, Casillas lebih memilih sang superstar asal Portugal.
“Cristiano selalu memiliki keinginan yang sangat besar untuk menjadi yang terbaik, bahkan sejak dia masih kecil dan saya yakin ia telah mencapai itu,” ujar Casillas kepada ESPN.
“Jika saya harus membandingkan dia dengan Messi, apa yang telah dilakukan Cristiano lebih mengesankan karena kita semua tahu bakat yang dimiliki Messi, tapi Cristiano bertekad dan bekerja keras untuk menjadi yang terbaik.”
“Saya merasa kami beruntung bisa menikmati dua pemain yang fenomenal itu.”
“Bagi orang yang tidak mengenal Cristiano, dia bisa terlihat sombing dan arogan, tapi yang terjadi justru sebaliknya.”
Casillas, yang memiliki 167 caps bersama tim nasional Spanyol, pernah memiliki masalah kesehatan yang serius pada Mei 2019. Ia sudah pulih dari serangan jantung yang dialaminya dalam sesi latihan di Portugal.
“Saya sangat beruntung dengan apa yang terjadi, sayangnya itu tidak terjadi pada semua orang,” kenang Casillas.
“Itu telah mengubah saya. Anda harus melakukan hal-hal yang Anda sukai dan menjalani hidup Anda.”
“Saya berbicara dengan orang-orang yang sudah lama tidak saya ajak bicara. Sekarang saya hidup dari hari ke hari, fokus pada apa yang bisa saya lakukan hari ini dan tidak khawatir tentang besok atau pekan depan.”